Wakil Gubernur Lampung Ibu Hj. Chusnunia Chalim, M.Si. bersama Kepala Dinas Koperasi dan UKM Bapak Dr. Agus Nompitu, SE., MTP. serta Kabid pada Dinas Tenaga Kerja Provinsi Lampung melaksanakan audensi dengan Kementerian Ketenagakerjaan RI di Jakarta pada Senin. (03/02/2020)
Pada audensi ini membahas tentang pembinaan startup di Daerah dan Pasar Tenaga Kerja. “Pemerintah ingin wirausaha produktif berbasis rakyat ini terus tumbuh dengan tata kelola yang lebih baik, inovasi yang tidak kenal henti, marketing yang lebih modern, dan penyerapan tenaga kerja yang lebih banyak.” kata Menteri Ketenagakerjaan Ibu Ida Fauziyah.
Mengembangkan kader wirausaha baru (WUB) atau pengusaha pemula yang mandiri dan produktif dengan berbasis Sumber Daya Alam (SDA) yang telah disesuaikan dengan Sumber Daya Manusia (SDM) di daerah.
Menurut Menaker edukasi dan pembinaan terkait pemasaran di dunia digital ini diharapkan para peserta khususnya para wirausaha baru bisa membangun jaringan untuk membuka peluang usaha yang ditekuni.
Menaker menyambut baik setiap komitmen yang dapat memberikan dampak positif atas pengembangan UMKM di Indonesia.